Liburan Produktif (?)




Lepas menjalani rutinitas akademik, mulai dari kuliah, berorganisasi, mengerjakan tugas kuliah dan ujian, akhirnya tiba bagi kita untuk mengambil jeda. Sebagian dari kita mungkin juga akan pulang ke daerah asal. Memanfaatkan waktu yang ada untuk berkumpul bersama keluarga. Tetapi kawan, waktu berlibur yang datang hendaknya tiada membuat kita lalai akan nikmatNya. Sebagaimana disebutkan dalam Hadist Riwayat Bukhari, ada dua kenikmatan yang membuat banyak manusia tertipu yaitu nikmat sehat dan nikmat waktu luang. Kedua nikmat ini sering tidak kita sadari, tanpa nikmat sehat niscaya segala aktifitas kita akan terhambat dan terasa tidak mengenakkan. Maka sudah selayaknya bila kita manfaatkan kesehatan yang ada melalui kegiatan yang bernilai kebaikan. Begitu pula dengan nikmat waktu luang, bila ada refreshing yang bermanfaat mengapa harus memilih tidur seharian atau bermain games seharian.

“Demi masa, sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam keadaan merugi (celaka), kecuali orang-orang yang beriman, beramal shalih, saling menasehati dalam kebenaran, dan saling menasehati dalam kesabaran.” (QS. Al ‘Ashr: 1-3)

Mari kita jaga nikmat sehat dan waktu luang dengan tetap melakukan aktifitas yang produktif, supaya kelak kita termasuk dalam golongan orang beruntung disisi Allah SWT.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

“Vaksin” Anti Galau